LAMDA Indonesia

LAMDA Indonesia adalah sebuah lembaga terpadu yang aktif berkecimpung dalam kajian dan analisa perilaku sosial-politik masyarakat daerah di Indonesia. Masyarakat di daerah memiliki peranan penting dalam sistem pemilihan secara langsung di Indonesia. Pemahaman tentang pemilihan umum langsung dalam sistem Demokrasi di Indonesia sendiri adalah, suatu cara masyarakat untuk dapat meng-ekpresikan pilihan politiknya melalui pemberian suara, dimana suara tersebut akan di-transformasi-kan menjadi keterwakilan kursi di parlemen atau memilih pejabat publik yang akan memimpin di suatu daerah pemilihan. 
Calon-calon kandidat kepala daerah yang memiliki potensi kepemimpinan yang bersih, jujur, adil, dan tegas akan serta merta didampingi untuk memenangkan proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) di masing-masing daerah pemilihannya. Untuk itu LAMDA Indonesia selalu dan akan terus bekerjasama secara aktif dengan LSM, Ormas ataupun Organisasi lokal lainnya di setiap daerah guna memantau perkembangan proses pemilihan kepala daerah di Indonesia demi mewujudkan visi & misi Indonesia yang madani.

FGD di Jogjakarta
LAMDA Indonesia juga berperan aktif dalam kajian-kajian serta penelitian-penelitian sosial kemasyarakatan. Pelatihan dan training terpadu mengenai survei yang juga sering dilakukan bekerjasama dengan lembaga lokal daerah, pemerintah daerah, dan lembaga donor Internasional. Tak bisa dipungkiri lagi bahwa suatu riset atau penelitian sosial membutuhkan biaya yang besar untuk melaksanakannya. Untuk hal tersebut LAMDA Indonesia tidak asing lagi untuk bekerjasama dengan lembaga donor seperti UNDP, USAID, JICA dan lain sebagainya.
Kerjasama dgn LSM Nasional
Berdirinya LAMDA Indonesia diawali dengan keprihatinan para peneliti muda dan para tokoh Ormas & LSM di daerah-daerah menyikapi situasi dan kondisi sosial politik dalam negeri. Salah satu bentuk keprihatinan tersebut adalah  mengenai besarnya ongkos politik yang harus dikeluarkan oleh para calon kandidat pemilihan kepala daerah disetiap daerah pemilihan. Jika seorang kandidat mengeluarkan dana politik yang cukup besar untuk memenangkan dirinya menjadi seorang kepala daerah, bisa dibayangkan apa yang akan pertama kali dilakukannya ketika menjadi orang nomor satu di daerah tersebut? tentunya yang menjadi tujuan utamanya adalah mengembalikan biaya (modal) politik yang telah dikeluarkannya, urusan rakyat (pemilih)-nya menjadi urusan kesekian. Sepertinya tidak aneh lagi mendengar berita seorang kepala daerah aktif menjadi pesakitan di hotel prodeo.  
Pelatihan Enumerator Survei
Berpegang pada prinsip 3E yaitu"Efektif, Efisien dan Elegan", Lamda Indonesia bertujuan untuk mendampingi dan memenangkan para kandidat kontestasi politik yang akan bertarung dalam berbagai ajang pemilihan umum langsung, secara sistematis, terencana, efektif dan efisien sesuai dengan visi dan misi yang dimilikinya. Dengan perencanaan terukur di dukung dengan strategi yang matang, maka tidaklah perlu seorang kandidat mengeluarkan ongkos politik yang sangat besar guna menjaring sebanyak-banyaknya suara pemilih potensial. Salah satu strategi pemenangan diantaranya adalah dengan menciptakan beberapa program pemberdayaan yang berguna untuk masyarakat secara langsung sehingga dapat meningkatkan elektabilitas seorang kandidat.     
Kampanye Kepala Daerah
Para profesional yang bergabung dengan Lamda Indonesia adalah para Konsultan, Peneliti dan Pekerja Sosial Politik yang telah berpengalaman cukup lama di dunia sosial politik Indonesia. Sebagai sebuah lembaga terpadu yang memiliki jaringan luas, dari Sabang sampai Merauke dan selalu memegang teguh profesionalisme dalam melaksanakan seluruh program-programnya, antara lain seperti survei perilaku pemilih, riset persepsi publik, konsultansi dan pendampingan pemenangan, kami bisa dan biasa memberikan semua kebutuhan politik yang diperlukan dari hulu hingga ke hilir kepada para kandidat pemilihan umum langsung. 
Lamda Indonesia juga bergerak dalam bidang riset dan penelitian sosial. Survei Kebijakan Publik, Survei Tingkat Kepuasan, Survei Persepsi Publik, Riset dan Pemetaan Konflik Daerah, Riset Program CSR dan riset lainnya adalah beberapa program yang biasa dilakukan oleh tim peneliti kami dibidang sosial dan kemasyarakatan. 
Dalam bidang politik khususnya program konsultansi pemenangan, Lamda Indonesia memiliki semua aspek strategi dan program pemenangan yang lengkap. Melalui perencanaan yang terukur dengan di dukung oleh strategi yang handal dan akurat akan mampu menjalankan suatu strategi pemenangan yang Efektif, Efisien dan Elegan. Bagi calon kandidat kepala daerah yang memiliki potensi ideal untuk menjadi pemimpin di suatu daerah dan memiliki visi misi guna membangun daerahnya, maka LAMDA Indonesia akan sepenuhnya membantu untuk mewujudkan cita-cita calon kandidat kepala daerah tersebut sehingga sukses memimpin dan menjadikan daerah tersebut sejahtera, aman, damai dan berkeadilan.